Resep Risol rogut ala itc oleh tia_mamatia
Berikut ini adalah cara memasak Risol rogut ala itc. Resep Risol rogut ala itc yang dibuat oleh tia_mamatia cukup untuk 5 porsi.
Resep Risol rogut ala itc
Porsi: 5 porsi
Bahan-bahan
- rogut :
- 1/2 kg filet ayam (rebus 15menit, potong kecil2)
- 2 wortel import uk.kecil (potong dadu kecil)
- 1 bawang bombay uk. kecil (potong dadu kecil)
- 2 bawang putih (keprek, patung halus)
- 1 batang seledri (iris halus)
- 300 ml susu cair
- 4 sdm terigu
- secukupnya garam, gula, merica, pala, kaldu bubuk
- kulit :
- 2 gelas terigu segitiga biru (250g)
- 1 sdm munjung susu bubuk dancow
- 2 sdm munjung margarine (dilelehkan)
- 1/2 sdt garam
- 1 telur
- 500 ml air matang
- pelapis :
- 2 sdm munjung terigu dicairkan dengan 200ml air
- secukupnya tepung panir
- sambal kacang :
- 4 sdm munjung kacang tanah (yg sudah dioven, dikuliti/tidak, dichop)
- 2 cabe merah
- 1 sdt garam
- 4 sdt gula pasir
- 1 sdt cuka
- 250 ml air matang
Cara Membuat
-
ROGUT :
1. siapkan semua bahan
2. tumis bawang putih, bawang bombay dengan 2sdm margarine
3. setelah wangi, masukkan wortel dan ayam, aduk2 sampai berubah warna
4. masukkan susu cair
5. tambahkan bumbu : garam, gula, merica bubuk, pala bubuk, kaldu bubuk
6. test rasa : gurih, manis
7. untuk mengentalkan tekstur rogut, tuang terigu, aduk rata sampai mengental
8. tambahkan irisan seledri, aduk rata kembali -
KULIT :
1. siapkan semua bahan
2. tuang dalam wadah semua bahan, aduk rata sampai tidak bergerindil, kl masih bergerindil disaring aja biar cepet
3. panaskan teflon (sy pakai uk.22), ga usah pakai margarine/minyak lagi
4. tuang adonan menggunakan centong sayur ke seluruh permukaan teflon
5. ratakan dengan menggoyang2 teflon
6. tuang adonan yg telah matang ke permukaan datar, tumpuk aja utk selanjutnya, ga lengket kok, jangan sampai kering bgt ya adonannya, nanti pecah pas dilipet -
MEMBENTUK RISOL :
1. bentangkan kulit risol dipermukaan datar
2. isi dengan 1sdm rogut di ujung bawah, ratakan biar gampang dilipet
3. lipat satu kali ke atas, lipat kanan kiri, lipat lagi ke atas
4. gulingkan ke adonan tepung cair, gulingkan lagi ke tepung panir -
GORENG RISOL di minyak banyak dan api sedang, tunggu minyak panas masukkan risol, sekali balik aja, biar ga terlalu nyerap minyak
-
SAMBAL KACANG :
campur semua bahan, blender kurang lebih 3menit -
PENYAJIAN ALA ITC :
rogut digunting2 disiram sambel kacang, boleh ditambah esteh manis jugaa.... jangan digabung buibukk, es teh manisnya diminum ajaaa.... hihihiKZL... pas penyajian nya ga kepoto, keburu masuk peruttt... ????
-
Selamat mencoba....
Itulah Resep Risol rogut ala itc, Semoga bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep masakan yang pastinya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Risol rogut ala itc diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Risol rogut ala itc By tia_mamatia diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Risol rogut ala itc By tia_mamatia dengan alamat Url: https://dvozkitchen.blogspot.com/2019/11/resep-risol-rogut-ala-itc-by-tiamamatia.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.
0 Response to "Resep Risol rogut ala itc By tia_mamatia"
Post a Comment